6 Cara Beli Properti Tanpa Modal Bagi Pemula

Meskipun bisa dikatakan sebagai investasi yang menguntungkan karena harganya terus meningkat, tapi akses masyarakat untuk membeli properti masih sangat terbatas. Kendalanya ada pada modal dan uang muka yang dibutuhkan sehingga cara beli properti tanpa modal penting untuk diketahui.

Kuncinya, jika memang tak bisa mengeluarkan modal atau uang maka harus bersiap untuk menggantinya dengan waktu dan juga tenaga. Jadi, dalam hal ini sangat dibutuhkan yang namanya kerja pintar dan bisa berpikir kreatif.

6 Cara Beli Properti Tanpa Modal

1. Membeli Properti Second yang Dibayarkan oleh Bank

Sistem ini sudah berjalan sejak tahun 2009 hingga 2013. Pertama, usahakan untuk mencari properti dengan harga miring atau jauh lebih murah. Jika sudah maka ajukan ke pihak bank terdekat, namun harganya sudah dinaikkan terlebih dulu.

Sebagai contoh, harga properti sekitar 100 juta dan ingin mengajukan ke bank seharga 200 juta. Maka dari itu, dalam hal ini harus menjalin kerja sama dengan bank. Pihak bank sendiri biasanya akan menyetujui pengajuan tersebut dengan kisaran mulai dari 70 sampai 90 persen.

Namun juga tergantung dari penilaian (appraisal) dan jenis properti. Jika properti yang diinginkan dalam bentuk non-bangunan, biasanya bank akan menaruh harga dengan persentase yang lebih sedikit.

Properti yang diinginkan bisa dimiliki secara menyeluruh, syaratnya bank harus membayarnya full lebih dulu. Dengan begitu, tinggal dipikirkan cara untuk melunasi hutang atau cicilan properti tersebut.

Baca Juga  Tertarik Bisnis Franchise Indomaret? Berikut Syarat dan Biaya Franchise Indomaret!

2. Sewa Properti dengan Opsi Membeli

Untuk cara ini harus mencari properti yang bisa dicicil ke bank. Adapun untuk biaya cicilan nantinya bisa dibayar dengan biaya yang sudah diterima dari proses penyewaan properti ke pihak atau orang lain.

Bandingkan soal biaya cicilan dan sewa properti tersebut. Sehingga harga sewa nantinya mampu menanggung semua cicilan yang perlu dibayar. Properti yang dapat dicicil umumnya merupakan properti yang sudah jadi.

Tujuan cara ini adalah untuk menyewakan properti yang sudah dibeli dengan harga jauh lebih mahal dibandingkan harga cicilan. Dengan demikian maka bisa balik modal secara cepat.

Kendala yang sering muncul yaitu ketika penyewa properti tidak lagi meneruskan masa sewanya. Situasi ini sangat berbahaya apalagi jika tidak memiliki uang untuk membayar cicilan properti. Jika sudah demikian maka upaya untuk membeli properti tidak berhasil.

3. Melalui Cicilan

Cara beli properti tanpa modal ini cukup relevan untuk pebisnis. Seperti misalnya jika sudah mempunyai bisnis serta anggaran sewa, nilai sewa ini bisa dijadikan sebagai cicilan untuk setiap bulannya. Jadi properti tersebut bisa dijadikan sebagai aset.

Namun ada juga satu masalah yang sering dialami, yaitu pengaruh fluktuasi iklim usaha. Jika usaha yang dijalankan kurang stabil maka akan mengalami defisit terhadap pembayaran.

4. Membeli dari Pemilik yang Butuh Uang Segera

Cara selanjutnya adalah membeli properti yang dibeli dari pihak lain yang membutuhkan uang dengan segera. Ini karena biasanya akan ada selisih harga sehingga bisa mendapat harga yang jauh lebih murah.

Properti tersebut nantinya bisa dijual kembali dengan harga valuasi. Lalu keuntungan yang didapat bisa digunakan untuk membeli beberapa properti yang lain sebagai aset.

Baca Juga  4 Rekomendasi Investasi Aman Terpercaya dan Menguntungkan

5. Back to Back

Istilah back to back biasa dijumpai dalam dunia bank dan berkaitan dengan jual beli properti tanpa modal. Back to back sendiri merupakan kondisi saat membeli properti dengan cicilan yang kurang atau sama dengan sejumlah uang yang ada di deposito bank.

Singkatnya, deposito yang dimiliki akan digunakan untuk mencicil atau membayar properti. Jadi tidak perlu lagi untuk mengeluarkan uang sama sekali selain dari deposito bank.

6. Derivative

Cara yang terakhir yaitu memanfaatkan bunga deposito bank untuk digunakan dalam membeli properti.  Membeli properti dengan cara derivative berhubungan erat dengan DIRE (Dana Investasi Real Estate).

DIRE sendiri sebenarnya hampir sama dengan reksadana. Jika reksadana khusus membeli saham, maka DIRE melayani pembelian properti.

 

Subscribe Sekarang

Dapatkan beragam artikel tutorial, insight, tips menarik seputar bisnis dan investasi langsung melalui email Anda. Subscribe sekarang dan raih kesuksesan bersama kami!

Newsletter Form

 

Tips Melakukan Bisnis Properti Tanpa Modal

Setelah mengetahui cara beli properti tanpa modal, sebaiknya ketahui juga bagaimana langkah-langkah yang perlu dilakukan saat menjalankan bisnis ini. Agar lebih jelas, simak beberapa tipsnya dibawah ini.

1. Memanfaatkan Teknologi Internet

Perkembangan internet menjadi fasilitas terbaik yang bisa digunakan untuk memulai bisnis properti. Upayakan untuk selalu mencari informasi tentang objek properti atau lahan yang akan dijual.

Jangan lupa untuk mengambil gambar objek properti tersebut untuk dipasarkan melalui internet. Tambahkan kontak atau nomor yang mudah dihubungi supaya calon pembeli nantinya bisa menghubungi dengan mudah.

Beberapa media internet yang bisa dimanfaatkan adalah sebagai berikut:

  • Marketplace.
  • Blog atau Website.
  • Forum.
  • Media sosial.

2. Rajin dalam Melihat Iklan

Cara yang selanjutnya yaitu melihat iklan secara rutin, baik itu melalui internet, koran, papan iklan yang ada di jalan-jalan, dan lain sebagainya. Jika sudah rajin melihat iklan tentu akan ada iklan menarik yang bisa ditawarkan kepada rekan atau keluarga.

Baca Juga  Investasi Indomaret Pakai MOL

Naikkan harga tersebut, tujuannya jika properti berhasil terjual bisa mendapat banyak keuntungan. Ini sebenarnya juga merupakan cara beli properti tanpa modal yang mudah dilakukan.

3. Mencari Informasi yang Lengkap

Jika ada kerabat atau teman dekat yang sedang mencari properti, jangan ragu untuk selalu mencari informasi secara lebih lengkap tentang properti yang mereka inginkan. Seperti misalnya lokasi, luas, dan berbagai hal detail yang lainnya.

Dari informasi informasi ini berarti secara tidak langsung sudah berusaha untuk mendapatkan properti yang sesuai dengan keinginan mereka, sehingga bisa tawarkan sesuai kebutuhan mereka.

4. Mengikuti Kegiatan Bisnis Properti

Dalam dunia properti, akan selalu mengalami perkembangan dan perubahan yang penting untuk diikuti. Inilah yang menjadi alasan mengapa para pengusaha properti diharuskan untuk selalu aktif, karena memang bisnis yang satu ini cukup dinamis.

Agar wawasan dalam bidang properti semakin bertambah, usahakan untuk selalu menghadiri berbagai macam kegiatan yang berkaitan dengan bisnis properti. Contoh kegiatan tersebut seperti pameran properti, seminar bisnis properti, peluncuran properti, dan pelatihan mengenai bisnis properti.

Dengan menghadiri berbagai kegiatan penting ini, dijamin wawasan dan pengetahuan mengenai bisnis properti akan selalu up to date. Bahkan juga bisa mendapatkan banyak insight mengenai cara menjalankan bisnis properti yang menguntungkan.

5. Membuat Brand Sendiri

Cara atau tips bisnis properti tanpa modal yang terakhir yaitu membuat brand sendiri. Jika bisnis yang dijalankan sudah mulai berkembang dan maju, maka segera buat brand sendiri yang kemudian didaftarkan secara hukum agar tidak bermasalah di masa mendatang.

Jika pengalaman yang dimiliki dan permintaan sudah semakin meningkat, cobalah untuk mempekerjakan karyawan atau pegawai. Pegawai tersebut nantinya akan memudahkan untuk mengurus segala macam keperluan administrasi sekaligus memasarkan properti.

Informasi mengenai cara beli properti tanpa modal beserta tipsnya di atas bisa langsung dicoba karena memang sangat mudah. Bagi yang tertarik untuk belajar seputar bisnis properti maka bisa langsung kunjungi website ini pipohargiyanto.com.

Share artikel ini apabila bermanfaat

Ingin dapat update terbaru dari saya? Masukan email Anda, saya akan update informasi terbaru ke email Anda secara berkala

Newsletter Form

Dapatkan Buku Properti Ko. Mo. Do.!

Anda bisa dapatkan di: